Tuesday, June 27, 2017

tujuan dan fungsi perpustakaan sekolah


kali ini saya mau bahas tetang tujuan dari perpustakaan sekolah dan fungsi dari perpustakaan sekolah. langsung saja dibaca.




TUJUAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH
Tujuan utama penyelenggaraan perpustakaan sekolah adalah meningkatkan mutu pendidikan bersama-sama dengan unsur-unsur sekolah lainnya. Sedangkan tujuan lainnya adalah menunjang, mendukung, dan melengkapi semua kegiatan baik kurikuler, ko-kurikuler dan ekstra kurikuler, di samping dimaksudkan pula dapat membantu menumbuhkan minat dan mengembangkan bakat murid serta memantapkan strategi belajar mengajar.

Namun secara operasional tujuan perpustakaan sekolah bila dikaitkan dengan pelaksanaan program di sekolah, diantaranya adalah:
  1. Memupuk rasa cinta, kesadaran, dan kebiasaan membaca.
  2. Membimbing dan mengarahkan teknik memahami isi bacaan.
  3. Memperluas pengetahuan para siswa.
  4. Membantu mengembangkan kecakapan berbahasa dan daya pikir para siswa dengan menyediakan bahan bacaan yang bermutu.
  5. Membimbing para siswa agar dapat menggunakan dan memelihara bahan pustaka dengan baik.
  6. Memberikan dasar-dasar ke arah studi mandiri.
  7. Memberikan kesempatan kepada para siswa untuk belajar bagaimana cara menggunakan perpustakaan dengan baik, efektif dan efisien, terutama dalam menggunakan bahan-bahan referensi.
  8. Menyediakan bahan-bahan pustaka yang menunjang pelaksaanan program kurikulum di sekolah baik yang bersifat kurikuler, kokurikuler, maupun ekstra kurikuler.

B. FUNGSI PERPUSTAKAAN SEKOLAH
Berdasarkan tujuan perpustakaan sekolah 
1. fungsi edukatif
fungsi edukatif adalah perpustakaan menyediakan bahan pustaka yang sesuai dengan kurikulum yang mampu meningkatkan minat baca para siswa, mengembangkan daya ekpresi, mengembangkan kecakapan berbahasa, mengembangkan daya fikir rasional dan kritis serta mampu membibing dan membina para siswa dalam hal cara menggunakan dan memelihara bahan pustaka dengan baik. dalam arti kata perpustakaan dapat dijadikan tempat pendidikan selain pendidikan formal yang di ajarkan guru perpustakaan juga dapat dijadikan tempat belajar.
2. fungsi informatif
fungsi informatif adalah perpustakaan menyediakan bahan pustaka yang memuat informasi tentang berbagai cabang ilmu pengetahuan yang bermutu dan up to date yang disusun secara teratur dan sistematis, sehingga dapat memudahkan para petugas dan pemakai dalam mencari informasi yang di perlukannya. fungsi ini adalah perpustakaan sebagai sember dari segala info yang terbaru dan info penting yang dibutuh oleh guru maupun siswa ada di perpustakaan.



3. fungsi administratif
fungsi administratif adalah perpustakaan harus mengerjakan pencatatan, penyelesaian dan pemprosesan bahan bahan pustaka serta menyelenggarakan sirkulasi yang praktis, efektif dan efien.

4.fungsi rekreatif
rekreatif adalah perpustakaan disamping menyediakan buku buku pengetahuan juga perlu menyediakan buku buku yang bersifat rekreatif ( hiburan) dan bermutu, sehingga dapat digunakan para pembaca untuk mengisi waktu senggang baik siswa maupun guru. fungsi ini bisa juga diarti hiburan untuk pengguna dengan koleksi perpustakaan yang menghibur seperti komik, cerita rakyat bergabar untuk siswa dan juga novel novel atau cerita cerita untuk guru guru sebagai pengguna perpustakaan

5. fungsi penelitian
fungsi penelitian adalah perpustakaan menyediakan bacaaan yang dapat di jadikan sebagai sumber atau objek penelitian sederhana dalam berbagai bidang studi. fungsi ini artinya perpustakaan dapat dijadikan sumber informasi yang dibutuhkan untuk membuat penelitian penelitian dan juga perpustakaan itu sendiri dijadikan objek yang di teliti.

terima kasih sudah membaca sedikit pengetahuan yang ingin saya share kepada semuanya, semoga bermanfaat

17 comments:

  1. makasi atas pengetahuannya

    ReplyDelete
  2. mantab, selain dapat mengisi waktu luang perpustakaan jg dapat membuat ilmu menjadi bertambah

    ReplyDelete
  3. Saya ke perpustakaan pertama kali pas smp ketika ada buku ensiklopedia yang sangat menarik dengan info2 pengetahuannya yang belum diketahui org biasanya :)

    ReplyDelete
  4. BARU TAU TUJUAN PERPUSTAKAAN ternyata banyak ya .. saya kira cuma buat ngerjain tugas dari dosen :v

    ReplyDelete
  5. Sangat menambah pengetahuan gan,nice info.

    ReplyDelete
  6. Wah bagus informasinya... BTW selain di UPI yang ada jurusan perpustakaan di mana ya?

    ReplyDelete
  7. Mantap gan, perpus emg tmpat yg edukatif

    ReplyDelete
  8. salah satu keberhasilan seorang murid adalah selalu rajin ke perpustakaan untuk belajar dan mencari ilmu tambahan disana

    ReplyDelete
  9. untuk para kutubuku cocok, apalagi ikut lomba quiz

    ReplyDelete
  10. Untuk para kutu buku cocok banget nih

    ReplyDelete
  11. artikel mu sangat bermanfaat sekali min

    ReplyDelete
  12. Bener juga ya sob, tapi sekarang saya jarang ada diperpus sekolah soalnya ada google kawkwakaw, tapi buat tempat nongkrong perpus satu satunya yang paling enak

    ReplyDelete
  13. tapi sekarang sayang banyak yang malas ke perpus :D

    ReplyDelete
  14. alhamdulillah saat sekolah saya sering mengunjungi perpustakaan, jadi kangen perpus heheee

    ReplyDelete
  15. Makasih gan.. informasi menariknya

    ReplyDelete